Wednesday, December 30, 2009

(my so called) 2010 Resolution

well well well... 

My so called ritual on the last day of every year and now on 2009 : WRITING A RESOLUTION.


Dengan penuh kesadaran, saya tidak akan menulis banyak hal untuk 2010. hahahaa... Tidak baik berjanji yang tidak pasti kepada diri sendiri. Tapi setidaknya ada beberapa hal yang saya inginkan di tahun 2009 bisa tercapai, alhamdulillah. Mudah-mudahan apa yang saya inginkan di 2010 bisa menjadi kenyataan juga dan bisa saya wujudkan.. amin.


Jadi saya pengen apaan ya di 2010?

begini sajalah.. saya ini anak yang pendendam dan penuh kejutekan. saya sadar 100% oh bahkan 1000% tentang hal yang satu ini... hahahhaa... Selain itu saya selalu punya tagline: you treat me well, I treat you better.. you treat me bad, I treat you worse. 


Tapiiiii, akhir tahun ini, saya banyak menemukan kerikil kerikil dalam hidup yang lumayan tajam dan terkadang batu yang membuat saya tersandung kemudian terjatuh. Dan bagian menyenangkannya adalah saya selalu mendapat eskrim dan lollipop untuk meredakan rasa sakit dan tangis saya tanpa saya harus kembali melihat si kerikil dan batu batu tadi.


Sehingga saya berifikir, mungkin ini saatnya saya menerapkan satu kalimat pamungkas dari Nekmi (nenek dari alm.Bapak) yang sering sekali ditipu dan dijahatin sama orang lain. Setiap Nekmi tau kalau beliau baru saja dijahatin sama orang lain jawaban yang keluar dari mulutnya adalah "Biarin aja, biar Allah yang membalas, karena balasan kita tidak ada apa-apanya dibanding apa yang akan Allah SWT balas kepada mereka yang jahat sama kita" sambil tersenyum. Saat itu saya selalu berfikir "Maaannn, it's so damn hard! gw kalo bisa nampar atau ngelabrak pasti langsung gw hajar tuh orang" 


Tapi malam ini saya seperti dapat pencerahan di hari terakhir 2009, sepertinya ini saatnya saya menerapkan apa yang Nekmi selalu bilang soal orang-orang jahat, mengingat banyak sekali ternyata orang jahat di luar sana. =) hahahaa... Bismillah, semoga sama bisa seperti Nekmi ketika menghadapi mereka-mereka yang jahat sama saya.. AMIN.


Hal-hal lain (sepertinya standar saja) yang mau saya wujudkan di 2010 adalah :

1. Hidup sehat = Burn my fat, pilates and yoga. (Magi janji akan mengajak saya dan akan terus menyemangati saya untuk yang satu ini)

2. Berburu beasiswa S2.

3. Memperbanyak senyuman.

4. Menabung (hahah, tiap taun jadi resolusi doang :p)

5. Maximized what I have for the sake of my own life.


That's it. Tidak banyak.. tidak muluk-muluk dan semoga saya bisa mewujudkan hal-hal diatas dan biarkan sisanya mengalir seperti biasa. Hey 2010, I'm ready to meet you... =) 

No comments:

Post a Comment